Pemko Tebing Tinggi  gelar Agri Market


Dibaca: 1819 kali 
Minggu,23 Juni 2019 - 08:42:24 WIB
Pemko Tebing Tinggi  gelar Agri Market
Tebing Tinggi (Sumut), SuaraLira.com--Menyambut HUT Kota Tebing Tinggi ke-102, pemerintah daerah setempat akan menggelar agenda rutin tahunan Agri Market dan Pameran Flora Fauna (TAM-PFF) yang akan di gelar pada 26-29 Juni 2019 di Lapangan Merdeka Tebing Tinggi.
 
Hal itu disampaikan Ketua panitia Marimbun Marpaung yang juga Kadis Pertanian Kota Tebing Tinggi usai rapat merampungkan persiapan TAM-PFF yang dipimpin Wali Kota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan Jumat (21/6) di ruang mawar Lt III Balai Kota.
 
Ia mengatakanTAM-PFF ke-6 2019 dengan mengangkat tema "ciptakan petani melenial yang inovatif berbasis teknologi dan informasi dalam rangka mendukung Kota Jasa dan Perdagangan".
 
Direncanakan akan dibuka oleh Gubernur Sumatera Utara dan dihadiri Dirjen PSP Kementerian Pertanian RI dan beberapa KDH di Sumatera Utara.
 
Kagiatan TAM-PFF 2019 akan diawali dengan lomba kanrnaval berupa pameran hasil-hasil pertanian, peternakan, perikanan dan hasil produk dan turunannya.
 
Serta diisi dengan berbagai kegiatan lainya seperti, lomba cerdas cermat kelopok tani, lomba rumah bibit terbaik, lomba pertanian dan petsida orgnik,lomba uban farming dll serta penuluhan pertanian.(Rey/sl) 

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :